-UPTD BALAI BENIH IKAN LUBUK DURIAN-

  • KEDUDUKAN
    Kedudukan Unit Pelaksan Teknis Daerah Balai Benih Ikan Lubuk Durian sebagai berikut :
    1. UPTD BBI Lubuk Durian merupakan Unit Pelaksana Teknis Operasional Pembenihan Ikan Dinas Perikanan yang berada dibawah dan bertanggungjawab langsung kepada Kepala Dinas.
    2. Dalam melaksanakan tugasnya Kepala UPTD dibantu oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Pelaksana Urusan Produksi Benih, Pelaksana Urusan Teknik Pembenihan dan Pelaksana Urusan Bimbingan Keterampilan dan Pemasaran yang bertanggungjawab langsung kepada Kepala UPTD BBI.
  • TUGAS POKOK
    UPTD BBI mempunyai tugas :
    1. Melaksanakan pengelolaan pembenihan ikan dan penyiapan calon induk unggul.
    2. Membantu bimbingan langsung kepada Unit Pembenihan Rakyat dalam rangka peningkatan produksi dan mutu benih serta peningkatan teknik pembenihan;
    3. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Dinas sesuai dengan bidang tugasnya.
  • FUNGSI
    Dalam melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud dalam ayat (1),UPTD BBI menyelenggarakan fungsi :
    1. penyelenggaraan perbanyakan dan penyediaan calon induk ikan unggul;
    2. penyelenggaraan perbanyakan dan penyediaan benih ikan unggul bermutu;
    3. penyediaan ikan konsumsi sebagai hasil sampingan dari proses sortiran calon induk dan afkiran induk yang tidak produktif;
    4. penyusunan rencana pengembangan sarana dan prasarana di lingkungan BBI;
    5. penyelenggaraan administrasi perkantoran UPTD BBI;
    6. penyelenggaraan pengujian adaptasi jenis – jenis ikan unggul baru dan kaji terap teknologi budidaya perikanan air tawar;
    7. penyelenggaraan penyebarluasan ilmu pengetahuan dan teknologi pembenihan ikan air tawar; dan
    8. penyelenggaraan kerjasama pola kemitraan dalam bidang usaha pembenihan ikan dalam rangka pengembangan budidaya perikanan air tawar.

MAKLUMAT PELAYANAN

PROFIL

MC News

JAJAK PENDAPAT

Bagaimana pendapat Anda tentang Website Dinas Perikanan Kab. Bengkulu Utara? Utara ?

View Results

Loading ... Loading ...

IG_dinasperikanan.bu